Sabtu, Agustus 01, 2009

Waktu dan Jadwal


Setiap Hari kita berjalan. Setiap hari kita melihat. Belajar, bermain Internet, menonton TV, dan lain-lain. Itu sering kita lakukan setiap hari. Namun, karena hal itu, kadang-kadang kita lupa akan waktu. Sering kali kita melupakan apa yang akan kita lakukan selanjutnya. Sering kita lupakan apa yang akan kita perbuat selanjutnya. Sungguh ironis begitu kita megetahui hal itu kan?

Biasanya, mereka selalu memasang jadwal untuk melakukan sesuatu dalam satu hari. Bahkan beberapa sampai membuat jadwal untuk satu minggu. Namun, apakah itu cukup? Mungkin, bagi orang-orang, membuat jadwal seperti itu saja cukup. Benarkah mereka membuat jadwal, tapi mereka benar-benar akan melakukannya?


Begitulah waktu. Apa itu waktu? Cari saja definisinya sendiri. Karena, banyak sekali orang yang mendefinisikan waktu dengan banyak cara. Secara singkat, waktu adalah sesuatu yang sangat berharaga dan harus di hemat. Karena, waktu tidak bisa kembali lagi.


Waktu adalah uang. Peribahasa ini sering kita dengar di mana-mana. Artinya cukup jelas : jangan sia-siakan waktumu! Waktu harus kita sayangi, cintai, (Tapi jangan dikawini ^^)
Gambar di atas adalah mind map, atau peta pikiran tentang waktu (Maaf bahasanya inggris). Terlihat ribet kan? Padahal jalan keluarnya mudah : membuat jadwal. Sayang, kebanyakan orang sama sekali jarang membuat jadwal.
Singkat kata, waktu sangat sangat sangat sangat ... (Mohon tunggu sebentar) ... sangat penting! Karena itu, hargailah waktumu, jangan dengan mudahnya menyia-nyiakan waktu. Sesungguhnya menyia-nyiakan waktu sama dengan memfoya-foyakan uang. Makannya, Buatlah jadwal mulai dari sekarang dengan teratur. Kalau bisa, buatlah rencana cadangan kalau-kalau ada rencana dadakan. Begitulah pesan dariku. Sekian pesan ini, maaf jika ada kata-kata yang kurang sopan.

0 komentar:

Posting Komentar

Teman se-Blog